Jumat, 05 Oktober 2012
Penggunaan bahasa yang baik dan benar
* Jelaskan dengan contoh penggunaan bahasa yang baik dan benar ?
Penggunaan bahasa dengan baik menekankan aspek komunikatif bahasa. Bahasa yang benar berkaitan dengan aspek kaidah, yakni peraturan bahasa. Berkaitan dengan peraturan bahasa, ada empat hal yang harus diperhatikan, yaitu masalah tata bahasa, pilihan kata, tanda baca, dan ejaan.
Contoh :
a. Kualitas sastra Indonesia masih perlu ditingkatkan.
Menggunakan kata baku “Kualitas”
b. Menggunakan konjungsi antar kalimat seperti konjungsi “sementara itu”.
Konjungsi antarkalimat adalah kata atau ungkapan yang menghubungkan antar kalimat satu dengan kalimat berikutnya.
Panggung teater itu diisi pertunjukkan drama berjudul “Kampus Tercinta”. Sementara itu, panggung musik
menampilkan grup music Dewa 19.
c. Pola Kalimat Dasar
Keterangan :
1) Subyek (S) : Bagian kalimat yang menunjukkan pelaku, sosok (benda), sesuatu hal, atau masalah yang menjadi pangkal pembicaraan.
2) Predikat (P) : Bagian kalimat yang memberitahu suatu tindakan atau keadaan bagaimana subyek (pelaku).
3) Obyek (O) : Bagian kalimat yang melengkapi predikat. Letak obyek (O) selalu dibelakang predikat (P).
4) Pelengkap (Pel) : Bagian kalimat yang melengkapi predikat (P) atau obyek (O).
5) Keterangan (Ket) : Bagian kalimat yang menerangkan berbagai hal tentang bagian kalimat yang lain. Unsur keterangan (Ket) dapat berfungsi menerangkan S, P, O, dan Pel.
Contoh :
Saya makan nasi goreng dengan ayam bakar
S - P - O - Pel - Ket
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar